Senin, 17 Mei 2010

Soal Rekayasa Perangkat Lunak Pertemuan 9-16

1. Class yang digunakan untuk membuat interface dimana user melihat dan berinteraksi dengannya selama perangkat lunak digunakan, merupakan tipe-tipe class :
a. Class Entity c. Class Kendali
b. Class Perbatasan d. Class Analisis

Jawaban : B (Class Perbatasan)

2. Sebuah karakteristik yang menguranngi usaha yang dibutuhkan untuk memperluas desain merupakan konsep desain object-oriented yaitu ;
a. Desain Class c. Massages
b. Inheritance d. Polymorphism

Jawaban : D (Polymorphism)

3. Dibawah ini merupakan kriteria memilih class, kecuali…
a. Menyimpan Informasi c. Operasi Umum
b. Layanan yang dibutuhkan d. Atribut

Jawaban : D (Atribut)

4. Proses menjalankan dan mengevaluasi sebuah perangkat lunak secara manual maupun otomatis untuk menguji apakah perangkat lunak sudah memenuhi persyaratan atau belum. Merupakan pengertian dari…
a. Bahasa Pemograman c. Strategi Perangkat Lunak
b. Pengujian Perangkat Lunak d. Implementasi Perangkat Lunak

Jawaban : B (Pengujian Perangkat Lunak)


5. Case of graphtype:

If graphtype = linegraph then Draw Linegraph(data);
If graphtype = linegraph then Draw Linegraph(data);
If graphtype = linegraph then Draw Linegraph(data);
If graphtype = linegraph then Draw Linegraph(data);

End case;

Pernyataan diatas merupakan pendekatan konvensional…
a. Inheritance c. a dan b benar
b. Polymorphism d. a dan b salah

Jawaban : B (Polymorphism)


6. Bagian-bagian kecil yang dapat digunakan kembali adalah bagian kecil yang akan direlease, merupakan pengertian prinsip-prinsip dasar object-oriented…
a. The Release Reuse equivalency Principle (REP)
b. Dependency Inversio Principle (DIP)
c. The Common Clasure Principle (CCP)
d. The Common Reuse Principle (CRP)

Jawaban : A (The Release Reuse equivalency Principle (REP))
7. Pengujian yang dilakukan lebih dekat lagi untuk menguji prosedur-prosedur yang ada, merupakan pengertian dari…
a. Black Box c. Test Case
b. White Box d. Failurre

Jawaban : B (White Box)

8. Dibawah ini merupakan faktor kualitas perangkat lunak, kecuali…
a. Functionality c. Adaptability
b. Engineering d. Reability

Jawaban : D (Reability)

9. Test yang dirancang untuk mencerminkan frekuensi dari input pengguna dan digunakan untuk estimasi reliabilitas adalah merupakan pengertian jenis pengujian:
a. Defect Testing c. Debugging Testing
b. Statistical Testing d. Jawaban salah semua

Jawaban : B (Statistical Testing)


10. Domain aplikasi, Class-class analisis, relasinya, kolaborasi dan perilaku diubah menjadi realisasi desain, merupakan elemen-elemen perangkat lunak…
a. Elemen-elemen Data c. Elemen-elemen Arsitektur
b. Elemen-elemen Interface d. Elemen-elemen Komponen

Jawaban : C (Elemen-elemen Arsitektur)


Soal selanjutnya pililah jawaban sesuai ketentuan sebagai berikut :
Pilihan A : 1 & 2 Benar
Pilihan B : 1 & 3 Benar
Pilihan C : 2 & 3 Benar
Pilihan D : 1,2,3 Benar

11. Arsitektur bukanlah perangkat lunak operasional, namun dia merupakan representasi yang memungkinkan pengembang perangkat lunak untuk :
(1.) Menganalisa efektifitas desain dalam memenuhi kebutuhan.
(2.) Mengetahui alternative-alternatif arsitektur pada keadaan dimana membuat perubahan desain masih relative lebih mudah.
(3.) Mengurangi resiko terkait dengan konstruksi perangkat lunak.

Jawaban : D (1,2,3 Benar)

12. Faktor-faktor pengujian dalam perangkat lunak adalah
(1.) Kebutuhan yang berkaitan dengan metodelogi.
(2.) Kebutuhan yang bersifat umum dirinci menjadi bentuk yang lebih spesifik.
(3.) Penentuan kebutuhan portabilitas

Jawaban : B (1 & 3 Benar)




13. Dalam membuat object-oriented Analisis (OOA) harus memperhatikan prinsip-prinsip desain analisis yaitu:
(1.) Proses desain harus bisa dirujuk dari model analisis.
(2.) Proses desain tidak boleh berjalan dengan “kacamata kuda”.
(3.) Proses desain harus mengulang penemuan-penemuan dasar.

Jawaban : A (1 & 2 Benar)

14. Untuk melakukan pengujian perangkat lunak harus memperhatikan tahap-tahap pengujian yaitu
(1.) Unit Testing
(2.) Module Testing
(3.) Sub-System Testing

Jawaban : D (1,2,3 Benar)

15. Gamma et al mencatat bahwa :
(1.) Design patterns adalah elemen-elemen arsitektural yang lebih besar dari pada frameworks.
(2.) Design patterns lebih abstrak dari frameworks.
(3.) Design patterns lebih umum daripada frameworks.

Jawaban : C (2 &3 Benar)

Soal selanjutnya perhatikan ketentuannya sebagai berikut:
Pilihan A : Benar-benar berhubungan.
Pilihan B : Benar-benar tidak berhubungan.
Pilihan C : Salah satu jawaban benar.
Pilihan D : Semua jawaban salah.

16. Prioritas testing dilakukan terhadap pengujian kemampuan system bukan masing-masing komponennya
SEBAB
Pengujian untuk situasi yang tipikal lebih pentinh dibandingkan pengujian terhadap nilai batas.

Jawaban : A

17. Dalam pengujian tahap analisis ditekankan pada validasi terhadap kebutuhan untuk menjamin bahwa kebutuhan telah dispesifikasikan dengan benar.
SEBAB
Tujuan pengujian tahap analisis adalah untuk mendapatkan kebutuhan yang layak dan untuk memastikan apakah kebutuhan tersebut sudah dirumuskan dengan baik.

Jawaban : A

18. Model perilaku menggambarkan bagaimana perangkat lunak merespon event atau stimulan eksternal.
SEBAB
Semua model dikategorisasi dalamsebuah pola yang mempaketkan mereka dalam kelompok.

Jawaban : C


19. Desain harus dipresentasikan menggunakan notasi yang secara efektif mengkomunikasikan maknanya.
SEBAB
Desain harus terstruktur untuk mengakomodasi perubahan.

Jawaban : B

20. Hakekat pengujian perangkat lunak adalah proses eksekusi program yang belum selesai dibuat.
SEBAB
Tujuan pengujian adalah menilai apakah tahap pengembangan perangkat lunak telah sesuai dengan metodologi yang digunakan.

Jawaban : C

Tidak ada komentar:

Posting Komentar